Headlines News :
Home » » Tips agar Facebook tidak diHack(dibajak)!

Tips agar Facebook tidak diHack(dibajak)!

Written By admin on Minggu, 20 Desember 2009 | 00.39

Ini adalah beberapa tips agar supaya akun facebook anda tidak dibajak atau dijebol (hack), sebenarnya mudah dan sangat simple tapi bagi anda yang menerima catatan ini di handphone harap segera di setting akunnya di komputer, supaya lebih jelas dan leluasa untuk mengatur akunnya.

Kebanyakan dari hacker indonesia itu meng-hack facebook dengan cara seperti ini :

- Dengan membekukan alamat email kita.
Cara ini membutuhkan suatu software yang bernama facebook freezer dan Cranksy's IceAge. Anda bisa mendownloadnya disini dan disini. Krisna sendiri pernah menggunakan software ini. Lumayan juga sich. Dimana cara penggunaan software ini sangat mudah.

- Dengan membuat halaman login palsu / fake login.
Caranya dengan menyebarkan link-link yang menuju halaman login facebook. Anda bisa membuatnya disini. Namun krisna sarankan, anda jangan pernah klik link tersebut. kalau sudah terlanjur di klik, krisna saranin jangan sampai anda tertipu untuk login kembali. Karena itu cuma tipuan. Cara ini merupakan cara jadul. Namun ampuh juga sich. Hati-hati iya... Untuk menghindarinya, bisa klik disini.

- Dengan menggunakan software keyboard (keylogger).
cara ini ampuh juga sich, namun jarang digunakan ... anda bisa download keylogger disini ^_^. Sedangkan untuk menghindari dan mengatasi keylogger, bisa klik disini.

- Dengan menggunakan software pencuri password.
Wah, ini yang paling berbahaya. Dimana software ini bisa tahu password akun facebook kita dari email yang kita punyai. Canggih juga iya. hahaha... DLL .
Tips-tips agar kita terhindar dari ulah para hacker !!

1. Jangan pernah mengumbar alamat emailsecara berlebihan. Khususnya dengan orang-orang yang belum kita kenal.

2. Sembunyikan alamat email yang berada di kotak informasi facebook anda. Alamat Email. Disarankan alamat email tidak ditampilkan pada profil anda. Caranya: Pilih Settings lalu klik Privacy Settings, lalu pilih menu Profile, kemudian pilih Contact Information, kemudian di drop down menu IM Screen Name dan Email Screen Name di ubah menjadi "no one".

3.Ubahlah password anda, caranya pilih menu Settings lalu klik Account kemudian di Password pilih change. Untuk password disarankan tidak sama dengan password email, dan minimal 10 karakter (numerik dan alphanumerik). Contoh: webku456987oke. Kenapa password harus seperti itu?, karena dengan format seperti itu akan mempersulit si pembajak untuk mengacak password anda dan jangan sekali-kali anda memakai password tanggal lahir.

4. Jangan mudah percaya dengan orang-orang yang baru anda kenal dengan cara tidak nge'add dan meng'approve orang-orang tersebut.

5. Kalau anda online di warnet, jangan lupa bersihkan cookies anda !

6. Berhati-hatilah ketika kita dikasih suatu link yang tujuannya belum kita ketahui dan jangan langsung klik link tersebut.

7. Selalu bersikap baik dengan teman-teman facebook yang kita punyai. Karena kebanyakan yang nge-hack facebook itu teman facebook kita sendiri.

8. Pasrah dan jangan takut ! Karena facebook bukanlah segala-galanya. Kalau pun di hack, buat aja yang baru. mudah kan ! ^_^


Untuk sementara tips ini yang bisa saya sampaikan, dan walau hanya sementara tips diatas merupakan kunci utama si pembajak dalam melakukan aksinya. Mudah-mudahan bermanfaat dan semoga akun Facebook anda tidak menjadi korban oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

Sampaikan atau Share tips ini kepada teman-teman anda.
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Azminote - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger